Kabar membanggakan bagi sivitas Pradita University, mahasiswa bernama Hannan Hafizh Rizq jurusan Desain Komunikasi Visual kembali mengukir prestasi gemilang dalam sebuah kompetisi desain bergengsi. Meraih gelar juara kedua dalam kompetisi desain maskot POLRI, yang merupakan ajang lomba tingkat nasional. Kiprah Hannan dalam membuat maskot ini tidak hanya menciptakan sebuah gambaran visual, tetapi juga makna yang sesuai dengan tujuan institusi POLRI.
Maskot yang diciptakan oleh Hannan ini mengambil bentuk dari salah satu lambang kebanggaan Indonesia, yaitu burung Garuda dengan nama "Pak Gala Jaya." Nama ini terdiri dari dua kata: "Gala" dan "Jaya," yang memiliki arti dan makna yang dalam. "Gala" adalah singkatan dari "Garuda Pancasila," yang mengacu pada lambang negara kita Sementara itu, "Jaya" adalah singkatan dari "Jaga Percaya," sebuah kata yang membawa pesan keamanan dan kepercayaan.
Maskot "Pak Gala Jaya" menggambarkan seorang petugas kepolisian yang ramah, bertanggung jawab, dan dapat dipercaya. Dengan ciri-ciri ini, Hannan mencoba untuk merespons keinginan masyarakat akan polisi yang hadir sebagai pelindung dan pelayan masyarakat. Dalam maskot ini, Pak Gala Jaya hadir dengan pembawaan yang kokoh, yang menggambarkan kesigapan dan keberanian dalam menjalankan tugasnya. Ia adalah sosok yang bisa diandalkan oleh masyarakat, sebagaimana sifat-sifat yang dimiliki oleh burung Garuda itu sendiri. Burung Garuda, dalam budaya Indonesia, melambangkan kepahlawanan, keberanian, dan kedisiplinan. Hal ini merujuk pada sifat-sifat yang diwariskan oleh maskot "Pak Gala Jaya." Sifat bajik, berani, setia, dan disiplin adalah karakteristik yang mencerminkan integritas dan kepercayaan yang dibutuhkan dalam pelayanan kepolisian.
Di balik setiap kemenangan ada dedikasi dan perjuangan yang tak terlihat serta bimbingan dari dosen. Pradita University telah lama dikenal sebagai institusi pendidikan yang tidak hanya fokus pada teori, tetapi juga mengutamakan penerapan langsung dalam dunia nyata. Filosofi "Pradita Real Case Real Experience" mengajarkan para mahasiswa untuk belajar melalui pengalaman nyata, berdasarkan pada kasus-kasus yang ada di masyarakat atau industri. Pendekatan ini memungkinkan mahasiswa untuk mengembangkan keterampilan praktis, berpikir analitis, dan pemecahan masalah secara lebih mendalam.
Selamat sekali lagi untuk Hannan Hafizh Rizq dengan prestasinya.