Program studi D3 Seni Kuliner kali ini mengadakan webinar kewirausahaan di bidang kuliner dengan judul How to Build Creative Young Entrepreneurs in Food and Beverage Business yang dilaksanakan secara daring. Narasumber yang hadir pada webinar kali ini adalah dua pengusaha muda yang sukses dan bersedia berbagi pengalaman dengan para peserta webinar yakni Chef Edwin Soeryajaya (Pemilik Ambrogio Patisserie) dan Bapak Augie Fantinus (Pemilik Patbingsoo, Soerae). Chef Edwin merupakan Chef Owner dari Ambrogio Patisserie yang berlokasi di Bandung, Jawa Barat dan sudah merintis usaha di bidang makanan dan minuman ini sejak 5 tahun yang lalu. Webinar ini merupakan salah satu sarana untuk memberikan wawasan dan pembekalan kepada mahasiswa Seni Kuliner dan juga mahasiswa lintas program studi di Universitas Pradita yang hadir untuk menjadi seorang wirausaha muda di bidang makanan dan minuman yang kreatif. Acara webinar ini dilaksanakan pada tanggal 19 Maret 2022 pada pukul 09.00-11.00.
Webinar ini diawali dengan kata sambutan dari Wakil Rektor 1 bidang akademik Ibu Amelia Makmur dan Ketua Program Studi Seni Kuliner dan Pariwisata Chef Rahmat Kusnedi. Selanjutnya sesi bincang bersama dengan Chef Edwin dan Bapak Augie dipandu oleh Ibu Kezia Elsty selaku moderator dan Dosen Program Studi Seni Kuliner. Sesi bincang berlangsung seru dan menarik di mana narasumber membagikan pengalaman mereka merintis usaha di bidang makanan dan minuman, kiat-kiat menjadi seorang wirausaha yang tetap kreatif, cerita dari pengalaman nyata dalam mempertahankan dan mengembangkan usaha di bidang makanan dan minuman yang mereka miliki.
Dalam membangun usaha di bidang makanan dan minuman dari usia muda bukanlah sebuah usaha yang mudah karena dibutuhkan keberanian, ketekunan, konsistensi dan juga jiwa yang pantang menyerah dalam mempertahankan juga mengembangkan usaha di bidang makanan dan minuman. Para narasumber sekaligus wirausaha muda ini berbicara berdasarkan pengalaman mereka sendiri dan banyak cerita yang telah mereka bagikan kepada peserta yang dapat dijadikan sebuat inspirasi dan pembelajaran. Webinar ini disambut dengan antuasiasme yang tinggi dari para pesertanya dengan menyaksikan perbincangan menarik dari para narasumber. Kegiatan webinar ini diharapkan dapat menginspirasi dan membangkitkan semangat anak muda untuk memulai usaha di usia dini khusunya di bidang makanan dan minuman.