Pradita Learning Circle: Contemporary Architectural Design and The Phenomenon of Soil Liquefaction

by pradita | Mar 1,2019 | publication

Pradita Learning Circle (PLC) kembali hadir di Pradita University dengan topik “Contemporary Architectural Design and The Phenomenon of Soil Liquefaction”. Acara yang berlangsung pada hari Jumat, 1 Maret 2019 dipandu oleh Adrianto. P Adhi (President Director of Summarecon) selaku Keynote Speaker. Pada kesempatan kali ini, Ardi Jahya selaku Vice President Director of Airmas Asri, menjelaskan kepada para tamu undangan mengenai bagaimana sebuah karya arsitektur kontemporer yang sustainable bisa menjawab tantangan bagi arsitektur kontemporer Indonesia.

Kemudian pada mata acara yang kedua, Dr. Gouw Tjie Liong selaku Senior Geotechnical Consultant memberikan seminar mengenai bagaimana penyelidikan tanah dan analisis secara “Teknik sipil” merupakan hal yang sangat vital untuk mengidentifikasi potensi likuifaksi pada suatu lokasi. Para tamu undangan sangat antusias mendengarkan penjelasan Dr. Gouw Tjie Liong dan Ardi Jahya karena mereka mendapatkan ilmu baru mengenai arsitektur dan teknik sipil langsung dari narasumber yang berpengalaman di bidangnya.

Terima kasih kepada semua tamu undangan yang hadir pada acara Pradita Learning Circle (PLC) kali ini. Sampai jumpa di acara PLC selanjutnya!